back to top
HARIANRAKYAT.ID Mengucapkan Selamat Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 79 "Nusantara Baru Indonesia Maju
HARIANRAKYAT.ID Mengucapkan Selamat Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 79 "Nusantara Baru Indonesia Maju
BerandaTangerang RayaPuskesmas Cireundeu Tangsel, Rayakan Ulang Tahun Yang Dua

Puskesmas Cireundeu Tangsel, Rayakan Ulang Tahun Yang Dua

TANGSEL-Puskesmas Cireundeu merayakan hari jadi yang kedua, dirayakan pada Sabtu (27/08/2022) dengan membuat nasi kuning. Menginjak usia yang kedua ini diharapkan pelayanan semakin optimal.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Tangsel, dr Allin Hendalin Mahdaniar menyampaikan ucapan selamat. Di usia yang kedua ini Puskesmas Cirendeu semakin meningkatkan pelayanan untuk masyarakat. Sehingga bisa menjadi pilihan utama bagi warga Cireundeu.

Selamat ulang tahun yang kedua. Semoga diusia yang kedua ini Puskesmas Cirendeu selalu bisa memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat. Sehingga menjadi pilihan utama masyarakat Cireundeu dan umumnya di Kota Tangsel,” ujarnya.

Dirinya juga berharap, keberadaan Puskesmas Cireundeu selalu aktif dan berkomunikasi dengan jajaran wilayah. Tentu untuk membangun kesehatan di tengah masyarakat. Yang mana pembangunan sebuah pemerintahan daerah perlu ditopang dari berbagai pilar, kesehatan, Pendidikan dan infrastruktur. Tentu Puskesmas hadir dalam aspek kesehatan.

“Selalu kompak, selalu bisa bersinergi kewilayahan. Terima kasih atas dedikasinya dan selalu berperan dalam pembangunan kesehatan di Kota Tangsel,” pesan ia.

Kepala Puskesmas Cireundeu drg Asih menyampaikan dalam perayaan hari jadi tidak dilakukan secara special. Cukup sederhana, dengan memanjatkan doa bersama, serta tumpengan bersama seluruh staf Puskesmas Cirendeu.

“Kita tidak ada kegiatan khusus, tapi pada Sabtu kemarin, kami memberikan hadiah untuk 10 pasien pertama pada hari itu. Ini untuk keseruan saja. Kegiatan berjalan seperti biasa. Vaksin, pelayanan pasien berjalan seperti biasa,” ujarnya.

Lurah Cireundeu Win Fadlianta turut memberikan ucapan selamat ulang tahun semoga semakin optimal dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Tentu kehadiran puskesmas di Cireundeu menjadi kebanggan warga, yang mana sebelumnya telah diimpi-impikan. Dengan adanya puskesmas, pelayanan kesehatan milik pemerintah hadir lebih dekat.

“Dengan adanya Puskesmas Cirendeu masyarakat jauh lebih mudah dalam memperoleh pelayanan kesehatan. Selamat ulang tahun yang kedua sukses selalu,” doanya. (red).

Tinggalkan Pesan

- Advertisement -spot_img
Komentar Terbaru
Must Read
Related News