HARIANRAKYAT.ID, KOTA KEDIRI- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Kediri menggelar Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi dan Penetapan Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pada Penyelenggaraan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati serta Walikota dan Wakil Walikota Tahun 2024 sebanyak 222.265 pemilih. Acara digelar di Viva Hotel, Kamis (19/9/2024).
Komisioner KPU Divisi Perencanaan Data dan Informasi Nia Sari, menyatakan jumlah DPT yang ditetapkan mencapai 222.265 pemilih. Dari jumlah tersebut, 220.807 adalah pemilih reguler, sementara 1.458 pemilih berasal dari empat lokasi khusus, seperti Lapas Kelas 2A dan dua pondok pesantren.
“Jika dibandingkan dengan DPT Pemilu 2024, terjadi peningkatan 2.525 pemilih regular. Namun, secara keseluruhan, jumlah DPT mengalami penurunan dari 233.962 pada Pemilu 2024 menjadi 222.265 pada Pilkada 2024, akibat berkurangnya jumlah lokasi khusus,” ujarnya.
Ketua KPU Kota Kediri, Reza Christan mengatakan DPT ini akan segera diumumkan kepada masyarakat melalui berbagai tempat strategis agar publik dapat memastikan hak pilihnya.
“Saya berharap warga yang terdaftar dalam DPT dapat berpartisipasi dengan datang di TPS saat pencoblosan 27 November mendatang,” tambah ia.
Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi dan Penetapan DPT ini dihadiri Anggota KPU Provinsi Jatim Divisi SDM dan Litbang, Forkopimda Kota Kediri, Kepala Bagian Pemerintahan, Bawaslu, Bakesbangpol, Kabag Pemerintahan Kota Kediri, Kepala Lapas Kelas II -A Kediri, Dispendukcapil Kota Kediri.
Camat se Kota Kediri, Kepala Ponpes Wali Barokah, Kepala Ponpes Al- Amin Rejomulyo, Kota Kediri, LO Tim Pemenangan Bakal Paslon juga ketua partai politik se Kota Kediri dan Badan Adhock PPK se Kota kediri. (lik).