HARIANRAKYAT.ID- Cabang olahraga (cabor) panahan, pada hari ketiga pertandingan POPDA XI Banten telah berhasil meraih lima medali yakni dua emas, empat perak dan dua perunggu dari berbagai kategori pertandingan.
Manager Tim Cabor Panahan Kota Tangerang Anis Rahman mengatakan, Kota Tangerang mengirimkan 17 atlet putra dan putri dari usia 13-17 tahun untuk mengikuti 15 nomor pertandingan di tiga kategori/divisi pertandingan yakni divisi Recurve 70 meter, Compound 50 meter, dan Nasional 30-50 meter.
“Kami dari cabor panahan menargetkan meraih medali tiga emas, tiga perak, dan tiga perunggu. Namun baru tercapai dua emas, lima perak, dan satu perunggu. Semoga besok di babak eliminasi standar nasional bisa menyumbangkan lagi satu emas untuk Kota Tangerang,” ujarnya, ditemui Selasa (11/6/2024).
Ia pun mengaku, cukup kesulitan mengejar score dari kontingen Kota Tangerang Selatan. Namun dirinya yakin atlet-atletnya telah melakukan yang terbaik pada kejuaraan POPDA XI Banten. Apalagi empat atlet cabor panahan telah banyak menyumbangkan medali untuk Kota Tangerang.
“Ananda Nasya Arafah (16) menyumbang banyak medali, yakni satu emas pada kualifikasi compound putri, satu perak pada compound putri, dan satu perak pada compound mix bersama Bima Tri Rahmanto. Lalu ada Satrio Langit Setyonegoro Dwi yang meraih satu emas pada kualifikasi nasional putra, dan satu perunggu pada recurve putra,” terang Anis.
Lanjut Anis, Bima Tri Rahmanto juga meraih tiga medali perak pada kualifikasi compound putra, compound putra dan compound mix bersama Ananda Nasya Arafah. Serta Haura Pelangi Ainun Mahya meraih satu medali perak pada kualifikasi nasional putri.
Technical Delegate Cabor Panahan POPDA XI Banten Arie Fachmi Nugraha mengatakan, kejuaraan POPDA XI Banten pada cabor panahan pun masih terus berlanjut di Lapangan Panahan Pabuaran Tumpeng, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang, hingga Rabu (12/6/2024). Dimana sebanyak 76 peserta dari delapan kota/kabupaten Provinsi Banten masih berjuang dalam kategori standar nasional putra dan putri.
“Tentunya para atlet masih akan berjuang mengumpulkan score yang didapatkan dalam panahan tersebut hingga akhirnya ditentukan siapa pemenangnya. Hingga hari ini, Kota Tangerang Selatan masih menduduki peringkat pertama dengan raihan 20 medali, dan Kota Tangerang di posisi kedua dengan raihan delapan medali, disusul Kabupaten Tangerang memperoleh lima medali,” ungkap Arie.(aditt)